“Amien Rais-Habib Rizieq Bertemu di Saudi, Simbol Bersatunya Kekuatan Oposisi Tradisional-Modern”


Pertemuan mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Amien Rais dengan Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab di Arab Saudi akan membuat Pemerintahan Jokowi semakin gamang dalam menghadapi ‘gerakan oposisi rakyat’ yang dibangun kedua tokoh itu.

Analisis itu disampaikan pengamat politik Sahirul Alem kepada intelijen (15/6). “Pasca beredarnya foto Amien Rais dan Habib Rizieq di Arab Saudi, Amien dibully di sosial media,” ungkap Alem.

Menurut Alem, Amien Rais dan Habib Rizieq merupakan simbol bersatunya kekuatan berbasis tradisional dan modern dalam mengkritisi penguasa saat ini. “Habib Rizieq secara kultur NU, sedangkan Amien Rais itu Muhammadiyah. Dua kekuatan penyeimbang Rezim Jokowi yang sangat dahsyat,” papar Alem.

Menyikapi bersatunya dua kekuatan itu, kata Alem, buzzer-buzzer penguasa akan semakin bernafsu menyudutkan Habib Rizieq dan Amien Rais. “Setelah pertemuan keduanya, buzzer penguasa semakin keras dalam menghina Amien Rais dan Habib Rizieq,” ungkap Alem.

Saat ini beredar foto Amien Rais dengan Habib Rizieq di Arab Saudi. Dalam foto itu, Habib Rizieq memakai pakaian ihram sedangkan Amien Rais baju muslim dengan peci. Keduanya berfoto sambil bersalaman ala model komando yang masyhur di kalangan TNI.

Seperti dikutip republika (15/06), penasihat hukum Habib Rizieq Shihab (HRS), Sugito Atmo Pawiro, mengatakan, pertemuan tersebut hanya sekadar ajang silaturahim Amien Rais dan HRS. “Itu kebetulan Pak Amien Rais kan lagi umrah, pengen ketemu sama HRS,” ungkap Sugito.

Sugito juga menjelaskan, pertemuan yang dilakukan kurang lebih selama satu jam tersebut hanya membicarakan dukungan-dukungan terhadap pribadi Amien Rais dan HRS

intelijen DVD MURATTAL
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment